HOME PAGE WEB

Selamat Datang Di Website Resmi Pengadilan Agama Sampang

LOGO 1024 x 198 piksel

 
 
 

on . Hits: 515

Penandatanganan MoU Dan Launching Aplikasi SEPINTAS (Sistem Aplikasi Perubahan Identitas) Kerjasama Pengadilan Agama Sampang Dengan Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Sampang

Sampang, Rabu 20 September 2023, Pengadilan Agama Sampang sebagai instansi pelayanan publik melakukan Perjanjian Kerjasama dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Sampang dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan memberikan kemudahan terhadap pengurusan dokumen-dokumen kependudukan. Acara dilaksanakan di ruang Media Center Pengadilan Agama Sampang pada pukul 09.30 WIB sampai selesai, yang dihadiri oleh Ketua Pengadilan Agama Sampang (Bpk. Dr. H. Jamadi, Lc.,M.E.I.), Wakil Ketua (Bpk. Mohammad Mahin Ridlo Afifi, S.H.I.,M.H.), Panitera (Ibu Dra. Hj. Rofi'ah, M.Hes), Sekretaris (Sudarmanto, S.H.) dan pegawai Pengadilan Agama Sampang beserta jajaran pejabat struktural Disdukcapil Kabupaten Sampang. Kerjasama ini ditandatangani oleh (Bpk. Drs. H. Nur Alam, M.Si) selaku Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Sampang dalam bidang administrasi kependudukan antara lain, Kartu Keluarga, Kartu Tanda Penduduk Elektronik dan Akta Cerai.

MOU_DUSDIKCAPIL_8

MOU_DUSDIKCAPIL_10

MOU_DUSDIKCAPIL_4

Acara diawali dengan do’a dilanjutkan menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung RI, acara yang berlangsung dalam suasana hikmat. Inovasi aplikasi yang dicanangkan yaitu SE-PINTAS (Sistem Informasi Perubahan Identitas). Melalui kolaborasi ini, tentu semakin memudahkan masyarakat Kabupaten Sampang yang telah mendapatkan putusan dari Pengadilan Agama Sampang untuk melakukan perubahan data pada statusnya. Hal ini akan memangkas birokrasi sehingga terwujudnya pelayanan prima kepada masyarakat pencari keadilan sehingga dapat menghemat waktu dan biaya untuk pengurusan pembaharuan data diri dan keluarga. Dengan demikian, secara bertahap perubahan data yang dilakukan akan menjadi semakin akurat dan memperkaya basis data kependudukan yang ada.

MOU_DUSDIKCAPIL_9

MOU_DUSDIKCAPIL_3

MOU_DUSDIKCAPIL_2

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Sampang

 Jl. Jaksa Agung Suprapto

     No. 86 Sampang, 69213

 Telp: 0323-321025

 Fax: 0323-326396

LOGO wa Wa: 085183213278

 Email:This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Ikuti Sosial Media Kami

         logo wa hitam removebg preview

 

Tautan Aplikasi

Pengadilan Agama Sampang@2021
cctv
///////
ZI-WEBSITE-II