HOME PAGE WEB

Selamat Datang Di Website Resmi Pengadilan Agama Sampang

LOGO 1024 x 198 piksel

 
 
 

on . Hits: 515

Pengadilan Agama Sampang Menghadiri Acara Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional, Hari Bela Negara dan Hari Ibu

SAMPANG|| Selasa (20/12/2022) Ketua Pengadilan Agama Sampang Bapak Dr. H. Jamadi, Lc., M.E.I, beserta perwakilan anggota Dharmayukti Karini Cabang Sampang mengikuti Upacara Perayaan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional, Hari Bela Negara dan Hari Ibu 2022. Acara dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Kabupaten Sampang Bapak H. Abdullah Hidayat yang bertempat di Halaman Kantor Pemkab Sampang pada pukul 07.00 WIB dan diikuti oleh Forkopimda Kabupaten Sampang serta perwakilan instansi yang berada di wilayah Pemerintah Kabupaten Sampang.

Ibu_1

Tema peringatan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional 2022 adalah "Bangkit Bersama Membangun Bangsa". Tema ini mendorong satu sama lain ke arah yang lebih baik, demi terwujudnya cita-cita Indonesia agar lebih pulih cepat dan bangkit lebih kuat. Tema Hari Bela Negara 2022 yaitu "Bela Negara untuk Kemakmuran Rakyat" sedangkan untuk peringatan hari Ibu dengan tema "Merdeka Melaksanakan Dharma".

Dalam momen tersebut Wakil Bupati Sampang menyampaikan pentingnya solidaritas untuk bersama setiap menyelesaikan problematika yang ada di dalam negeri dengan merawat kesetiakawanan sosial, serta mendorong segala pihak untuk turut berkontribusi menyelesaikan problematika negeri melalui profesi masing-masing wujud bela negara. "Di era kekinian, peran perempuan berperan signifikan untuk kemajuan disegala sektor, baik itu dalam sektor kewirausahaan, ekonomi digital dan kepempinan" pungkasnya.

Ibu_3

Ibu_2

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Sampang

 Jl. Jaksa Agung Suprapto

     No. 86 Sampang, 69213

 Telp: 0323-321025

 Fax: 0323-326396

LOGO wa Wa: 085183213278

 Email:This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Ikuti Sosial Media Kami

         logo wa hitam removebg preview

 

Tautan Aplikasi

Pengadilan Agama Sampang@2021
cctv
///////
ZI-WEBSITE-II