Rapat Monitoring dan Evaluasi Survey Kepuasan Masyarakat Triwulan IV Tahun 2024
Bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Sampang telah dilaksanakan Rapat Monitoring dan Evaluasi Survey Kepuasan Masyarakat Triwulan IV Tahun 2024. Rapat tersebut diikuti oleh seluruh aparatur Pengadilan Agama Sampang.

Pembahasan hasil SKM oleh Koordinator Tim Survey Kepuasan Masyarakat Triwulan IV Tahun 2024, pelaksanaan SKM yang dilaksanakan mulai awal Oktober s/d bulan Desember 2024 ini berdasarkan pengambilan data dari petugas informasi, petugas pendaftaran dan petugas akta cerai dan salinan putusan / penetapan.

Evaluasi Monitoring dan Evaluasi Survey Kepuasan Masyarakat Triwulan IV Tahun 2024 utamanya terhadap hasil Survey Kepuasan Masyarakat (SKM) yang dari 9 kriteria ternyata ada 1 unsur pelayanan yang punya nilai terendah yaitu Kewajaran biaya/tarif dalam pelayanan dengan nilai 3,16. Tetapi dengan adanya kebijakan Mahkamah Agung RI tentang pendaftaran melalui ecourt, sehingga terdapat perubahan biaya panjar menjadi lebih murah daripada sebelumnya.

