Rapat Program Kerja Petugas Kebersihan
Bertempat di Media Center Pengadilan Agama Sampang, Bapak Ketua A.Riza Suaidi. S.Ag M.H.I memimpin jalannya rapat program kerja petugas kebersihan. Rapat tersebut dihadiri oleh Sekretaris Bapak Sudarmanto, SH, Ibu ST. Khodijah selaku Koordinator K3 dan Bapak Brava Moslem, S.Kom selaku Plt. Kasubbag Umum dan Keuangan, dan diikuti oleh 5 pegawai Pengadilan Agama Sampang yang bertugas menjaga keamanan dan kebersihan.


Tujuan utama rapat adalah untuk mengevaluasi dan meningkatkan kinerja petugas keamanan dan kebersihan tentunya dengan menekankan tugas dan tanggung jawab agar berjalan secara optimal. Dalam arahan Bapak Ketua, beliau menekankan pentingnya kebersihan sebagai bagian dari budaya kerja yang baik, serta dampak positifnya terhadap kesehatan dan produktivitas seluruh anggota pengadilan. Ini merupakan bagian dari upaya pengadilan untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan baik secara internal maupun eksternal. Mereka diwajibkan untuk selalu siaga dan memperhatikan kebersihan sekitar kantor sebagai bagian dari upaya menjaga lingkungan kerja yang bersih dan nyaman bagi semua pegawai dan pengunjung.


